Breaking News

INTERNASIONAL Balas Atas Kematian Qassem Soleimani, Iran Serang Pasukan AS di Irak 08 Jan 2020 11:31

Article image
Fasilitas Irak yang menampung personel koalisi yang dipimpin AS. (Foto: Politico)
Korps Pengawal Revolusi Islam Iran mengkonfirmasi mereka menembakkan rudal untuk membalas pembunuhan Qassem Soleimani pekan lalu.

BAGHDAD, IndonesiaSatu.co -- Iran meluncurkan serangan rudal terhadap pasukan pimpinan AS di Irak pada dini hari Rabu. Serangan tersebut adalah balasan atas serangan drone AS terhadap seorang komandan Iran, Mayjen Qassem Soleimani. Pembunuhan Soleimani telah menimbulkan kekhawatiran perang yang lebih luas di Timur Tengah.

Teheran seperti dilaporkan Reuters, menembakkan lebih dari selusin rudal balistik dari wilayah Iran terhadap setidaknya dua fasilitas Irak yang menampung personel koalisi yang dipimpin AS sekitar pukul 13.30 waktu setempat, militer AS mengatakan pada hari Selasa.

Presiden AS Donald Trump dalam pernyataannya di akun Twitter Selasa bahwa penilaian korban dan kerusakan dari serangan sedang berlangsung dan bahwa ia akan membuat pernyataan pada hari Rabu pagi.

"Semua baik-baik saja!" Kata Trump.

Korps Pengawal Revolusi Islam Iran mengkonfirmasi mereka menembakkan rudal untuk membalas pembunuhan Qassem Soleimani pekan lalu, menurut sebuah pernyataan di TV pemerintah.

Pernyataan itu menyarankan Amerika Serikat untuk menarik pasukannya dari wilayah itu untuk mencegah lebih banyak kematian dan memperingatkan sekutu-sekutu AS termasuk Israel untuk tidak mengizinkan serangan dari wilayah mereka.

Juru bicara Pentagon Jonathan Hoffman mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa pangkalan yang ditargetkan adalah pangkalan udara al-Asad dan fasilitas lain di Erbil, Irak.

--- Simon Leya

Komentar