Breaking News

BOLA Hebat! Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-16 2018 11 Aug 2018 21:51

Article image
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-16 Juara Piala AFF 2018 (Foto: Ist)
Berkat hasil ini, Timnas Indonesia mencatat sejarah menjuara Piala AFF U-16 setelah pada 2013 lalu kalah di laga puncak.

SIDOARJO, IndonesiaSatu.co-- Tim nasional Indonesia U-16 sukses menjuarai Piala AFF U-16 2018. Tim berjulukan Garuda Muda Asia ini sukses mengalahkan Thailand lewat drama adu penalti usai bermain imbang 1-1 di waktu normal dalam laga final yang digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (11/8/18) malam WIB.

Sebagaimana disaksikan media ini, Indonesia tampil dominan sejak kick-off dengan tempo permainan cepat yang dipertontonkan oleh kedua tim. Namun beberapa peluang yang dihasilkan para pemain Indonesia belum mampu memecah kebuntuan. Supriadi punya kans membuka membuka keunggulan, namun upayanya digagalkan kiper Thailand, Anuchid Taweesri.

Kebuntuan Indonesia di lini depan dalam mencetak gol direspons sang pelatih, Fakhri Husaini, dengan menarik keluar Amanar Abdillah pada menit ke-17 dan digantikan oleh Fajar Fathur Rachman.

Pergantian itu membuahkan hasil. Tampil dari bangku cadangan, Fajar berhasil menjebol gawang Thailand pada menit ke-34 setelah memanfaatkan umpan dari Andre Oktaviansyah. Indonesia pun unggul 1-0 hingga jeda babak pertama.

Memasuki babak kedua, Thailand tampil lebih agresif. Tim 'War Elephants' yang ngotot menyamakan kedudukan terus menggempur pertahanan Indonesia. Sementara Timnas Indonesia tidak mengubah gaya permainan dengan membangun pertahanan.

Gempuran para pemain Indonesia beberapa kali membahayakan Thailand, namun tidak berhasil menambah keunngulan. Tembakan Supriadi pada menit ke-68 masih terlalu lemah dan bisa dinetralkan oleh kiper Thailand.

Sebaliknya upaya Thailand menyamakan kedua berbuah hasil pada menit ke-73 melalui pengganti, Apidet Janngam. Tanpa mendapat kawalan saat mendapat bola, Apidet dengan dingin menaklukkan kiper Indonesia, Ernando Ari hingga mengubah kedudukan menjadi berimbang 1-1.

Upaya para pemain Indonesia untuk mencetak gol selalu buntu di lini pertahanan Thailand. Hingga waktu normal tuntas, kedudukan masih berimbang 1-1 untuk kedua tim. Laga pun dilanjutkan dengan adu penalti.

Penjaga gawang Timnas Indonesia, Ernando Ari menjadi pahlawan dengan menepis dua tendangan pemain Thailand. Sementara empat penendang Indonesia sukses menjalankan tugasnya. Indonesia pun mengunci kemenangan dengan skor 4-3 di babak adu penalti.

Berkat hasil ini, Timnas Indonesia mencatat sejarah menjuara Piala AFF U-16 setelah pada 2013 lalu kalah di laga puncak.

--- Guche Montero

Komentar