Breaking News

POLITIK JKSN Jakarta Komitmen Menangkan Jokowi-Ma’ruf di DKI 08 Nov 2018 16:57

Article image
Penasehat JKSN KH Asep Syaifiludin Chalim. (Foto: Ist)
JKSN akan berusaha untuk memenangkan pasangan Jokowi - KH Ma'ruf di wilayah Jakarta Timur.

JAKARTA, IndonesiaSatu.co -- Koordinator Wilayah Jaringan Kiai Santri Nasional (JKSN) DKI Jakarta menargetkan meraih 70 persen suara untuk pasangan Joko Widodo (Jokowi) - KH Ma'ruf Amin. Meski demikian, JKSN mengakui akan menghadapi kesulitan untuk memperoleh suara di DKI Jakarta.

"Walaupun DKI Jakarta lebih berat daripada wilayah yang lainnya, tapi kita akan berusaha dengan menggalang berbagai kekuatan di DKI terutama kaum muda," kata Koordinator Wilayah JKSN DKI Jakarta, Muntiyarso kepada Republika.co.id usai acara ngaji demokrasi dan politik, Rabu (7/11/2018) malam.

Muntiyarso mengatakan, ada sebanyak tujuh juta lebih pemilih di DKI Jakarta. Sebanyak dua juta pemilih ada di wilayah Jakarta Timur, JKSN akan berusaha untuk memenangkan pasangan Jokowi - KH Ma'ruf  di wilayah Jakarta Timur.

Maka, JKSN akan memberikan pemahaman program yang dicanangkan pasangan Jokowi-KH Ma'ruf kepada masyarakat dari pintu ke pintu. Sehingga saat Jokowi-KH Ma'ruf terpilih jadi presiden dan wakil presiden, apa yang dijanjikan saat kampanye bisa langsung berjalan.

Ia menyampaikan, JKSN akan fokus menggalang suara untuk Jokowi-KH Ma'ruf di wiayah Jakarta Timur dan Jakarta Barat saja.

"Kita akan fokus di Jakarta Timur dan Jakarta Barat, (di sana ada sekitar) empat juta pemilih," ujarnya.

Muntiyarso juga mengakui, akan sulit mendapatkan suara di Jakarta karena warisan politik Pilkada DKI Jakarta. Tapi di samping itu ada keuntungan lain karena masyarakat Jakarta lebih rasional.

Jadi, kalau pemahaman rasional bisa digaungkan, maka akan bisa meraih suara untuk Jokowi-KH Ma'ruf. JKSN akan menyampaikan program ekonomi syariah dan pemberdayaan pondok pesantren kepada masyarakat dari pintu ke pintu.

--- Redem Kono

Komentar