Breaking News

BOLA Lionel Messi dan Megan Rapinoe Raih Ballon d’Or 2019 03 Dec 2019 11:06

Article image
Lionel Messi dan Megan Rapinoe meraih Ballon d’Or 2019. (Foto: The New York Times)
Sepuluh tahun lalu Messi menerima Ballon d’Or yang pertama, ditemani oleh tiga saudaranya. Sekarang Messi menerima yang keenam, ditemani oleh istri dan anak-anaknya.

PARIS, IndonesiaSatu.co -- Lionel Messi dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia dengan menyabet Ballon d’Or untuk keenam kalinya dalam sebuah seremoni yang digelar di Paris, Senin waktu setempat.

Bintang Barcelona asal Argentina tersebut unggul dari rivalnya Cristiano Ronaldo, yang sudah memenangkan penghargaan yang sama sebanyak lima  kali. Kali ini, Ronaldo hanya menempati posisi ketiga dalam raihan suara pemilih yang tidak lain adalah para wartawan bola di seluruh dunia.

Sedangkan posisi kedua diraih bintang Liverpool asal Belanda Virgil van Dijk. Sedangkan Megan Rapinoe asal Amerika Serikat yang baru saja memenangkan Piala Dunia memenangkan Ballon d’Or kategori putri.

Messi (32), meraih Ballon d’Or untuk pertama kalinya pada 2009.

“Sepuluh tahun lalu saya menerima Ballon d’Or saya yang pertama, ditemani oleh tiga saudara saya,” kata Messi seperti dikutip dari The Guardian (2/12/2019).

“Hari ini, saya menerima yang keenam, ditemani oleh istri dan anak-anak saya.

“Seperti yang dikatakan istri saya, adalah penting untuk tidak pernah berhenti bermimpi dan selalu bekerja untuk memperbaiki diri dan terus menikmati apa yang dimiliki. Saya berharap untuk terus bermain selama beberapa waktu.

“Saya tahu saya sangat beruntung, bahkan bila suatu saat nanti saya harus pensiun. Itu sangat sulit tapi saya masih memiliki tahun-tahun yang indah di hadapan saya.”

Van Dijk yang menempati urutan kedua gemilang bersama Liverpool dengan memenangkan Liga Champions.

Van Dijk adalah satu dari tiga pemain Liverpool yang masuk dalam 10 besar dalam daftar Ballon d’Or selain Sadio Mané, yang berada di urutan keempat dan Alisson di urutan ketujuh. Allison dianugerai hadiah Lev Yashin untuk penjaga gawang terbaik, setelah pemain Rusia dan satu-satunya penjaga gawan yang pernah meraih Ballon d’Or, pada 1963.

Rapinoe mengalahkan Lucy Bronze dari Inggris yang berada di tempat kedua. Sementara tempat ketiga adalah sesama pemain putri AS, Alex Morgan. Pemain berusia 34 tahun tidak bisa menghadiri seremoni yang digelar di Théâtre du Châtelet.

--- Simon Leya

Komentar