Breaking News

BOLA Menang 1-0 Atas Bali, Tim NTT Lolos PON XXI 2024 20 Oct 2023 15:58

Article image
Laga kualifikasi PRA PON XXI antara tim BALI versus Tim NTT. (Foto: tangkapan layar Youtube Milenial Spirit)
Skor 1-0 akhirnya tetap bertahan untuk keunggulan anak-anak NTT sekaligus memastikan satu tempat di PON XXI Aceh Sumut tahun 2024 mendatang.

DENPASAR, IndonesiaSatu.co-- Laga dramatis tersaji dalam babak kualifikasi grup D kualifikasi cabang sepakbola PRA PON XXI Aceh, Sumut.

Pada laga yang berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Denpasar Bali, Kamis (19/10/2023) sore, tim sepakbola Nusa Tenggara Timur (NTT) menang dramatis atas tim Bali dengan skor tipis 1-0 usai bermain dengan 10 pemain sejak babak pertama.

Jalannya Pertandingan

Disaksikan melalui Siaran Youtube Milenial Spirit Channel, tim NTT sudah menciptakan peluang melalui free kick Claudio Sebho. Namun bola masih dihalau penjaga gawang Bali.

Tiga menit berselang, Bali menciptakan dua peluang melalui tendangan pojok. Namun peluang terakhir mampu diamankan penjaga gawang NTT, Marianus A. Labi Namang.

Serangan cepat NTT melalui Alberto Soaras semenulit kemudian nyaris berbuah gol. Shooting keras dari pojok kanan gawang mampu ditepis penjaga gawang Bali.

Menit ke-8, pemain NTT Redemtus Tokan diganjar kartu kuning oleh wasit akibat pelanggaran kepada pemain Bali sehingga berbuah free kick.

Hanya berselang dua menit, wasit kembali mengganjar Redemtus dengan kartu kuning kedua akibat tackle ke pemain Bali. Dengan nada kesal, Redemtum harus menerima kartu merah dan harus meninggalkan lapangan lebih awal. Tim NTT harus bermain dengan 10 pemain.

Meski kehilangan salah satu pilar pertahanan, para pemain NTT terus menciptakan sejumlah peluang dan menggempur pertahanan Bali yang bermain lebih dominan dengan 11 pemain.

Tim NTT di bawah asuhan pelatih Adnan Mahing dan manajer Ridwan Angsar, terus tampil terkoordinir dengan sesekali melakukan serangan balik cepat dari sisi kanan dan kiri lapangan.

Menit ke-27, NTT berhasil memecah kebuntuan. Mendapat bola di lini tengah, Alberto Soares melakukan solo run ke depan gawang Bali. Dalam posisi terjatuh, Soares melakukan shooting dan mampu ditepis penjaga gawang Bali.

Bola rebound kembali mengarah ke Soares gang langsung menggiring bola menuju gawang Bali. Bermaksud mengirim umpan ke temannya di depan gawang, bola sodoran Soares disapu oleh pemain bertahan Bali hingga berbuah gol. NTT ungul 1-0.

Unggul 1-0, anak-anak NTT terus tampil apik, baik sisi pertahanan maupun alur serangan.

Hingga jeda babak pertama, skor 1-0 tetap bertahan untuk NTT meski tim Bali menciptakan sejumlah peluang menciptakan gol balasan.

Memasuki babak kedua, tim Bali tampil lebih dominan dengan menciptakan sejumlah peluang berbahaya.

Sementara tim NTT tampil bertahan dengan sesekali membangun serangan balik cepat melalui Soares, Crespo Hale dan Claudio Sebho.

Kokohnya lini pertahanan NTT membuat alur serangan anak-anak Bali selalu kandas di jantung pertahanan.

Marianus Ama Labi Namang tampil baik di bawah mistar gawang NTT dengan mementahkan sejumlah peluang dari anak-anak Pulau Dewata.

Empat menit tambahan waktu, gawang NTT nyaris kebobolan. Namun beberapa peluang hanya berujung tendangan pojok.

Skor 1-0 akhirnya tetap bertahan untuk keunggulan anak-anak NTT sekaligus memastikan satu tempat di PON XXI Aceh Sumut tahun 2024 mendatang.

Dengan kemenangan dalam dua pertandingan, yaitu melawan NTB dengan skor 0-3 dan menghadapi Bali dengan skor 1-0, NTT mengumpulkan total 6 poin tanpa kebobolan.

Sementara tim Bali, NTB, dan Sulawesi Selatan (Sulsel) gagal mengejar poin NTT.

--- Guche Montero

Komentar