Breaking News

AKSI CSR Ringankan Penderitaan Warga, Galuh Mas Salurkan Bantuan bagi Korban Banjir Karawang 13 Apr 2020 16:54

Article image
Manajemen Kawasan Galuh Mas Karawang menyalurkan bantuan kepada masyarakat yang terkena bencana banjir di Karawang. (Foto: ist)
Adapun warga yang menerima bantuan, di antaranya korban bencana banjir yang berada di Karangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang.

KARAWANG,  IndonesiaSatu.co – Sebagai perusahaan pelopor pengembang di Karawang, PT Galuh Citarum selalu ikut terlibat dalam berbagai aksi sosial untuk membantu masyarakat sekitar. Salah satu aksi kepedulian dan bakti sosial yang ditunjukkan PT Galuh Citarum adalah bantuan berupa sejumlah bahan pangan melalui manajemen Kawasan Galuh Mas Karawang kepada  masyarakat yang terkena bencana banjir.

Manager Humas Perijinan dan Permasalahan Galuh Mas, Tedja Surya berharap agar bantuan yang diberikan Galuh Mas dapat tersalurkan dan bermanfaat untuk warga yang terkena musibah banjir di desa tersebut.

“Bantuan ini merupakan bagian dari program Coorporate Social Responsibilty (CSR) dan kepedulian kami terhadap musibah yang menimpa warga masyarakat Karawang. Kami semua disini berduka atas terjadinya tersebut. Semoga kepedulian kami ini dapat meringankan penderitaan korban banjir disana,” ujarnya.

Adapun warga yang menerima bantuan, di antaranya korban bencana banjir yang berada di Karangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang. Penyerahan bantuan dilakukan Tedja Surya, bersama dengan jajaran Galuh Mas lainnya pada Kamis (27/3/2020).

Seperti yang ramai diberitakan beberapa waktu lalu, bencana banjir setinggi 50 sampai 80 cm yang merendam 11 kecamatan di Karawang, Jawa Barat mengakibatkan 3.500 kepala keluarga terpaksa mengungsi. Bahkan persawahan di daerah cekungan dan dataran rendah ada yang diatas satu meter.

“Kami semua disini akan selalu berdoa untuk warga bencana banjir di Karawang. Kami berharap warga terdampak bencana dapat kembali melakukan aktivitas seperti semula dan dapat kembali berkumpul dengan keluarganya masing-masing seperti biasanya. Semoga tidak ada bencana lain lagi yang terjadi,” pungkas Tedja.

--- Simon Leya

Komentar