Breaking News

BOLA Suarez Hat-trick, Messi 5 Assist, Inter Miami Gilas Red Bulls 6-2 05 May 2024 22:21

Article image
Lionel Messi dan Luis Suarez menjadi bintang kemenangan Inter Miami. (Foto: Getty Images)
Kemenangan ini membawa Inter Miami nyaman di puncak klasemen Wilayah Timur dengan 24 poin dari 12 laga.

FORT LAUDERDALE, IndonesiaSatu.co-- Inter Miami tampil menggila dengan melibas New York Red Bulls 6-2 dalam lanjutan Major League Soccer (MLS) 2024.

Luis Suarez tampil gemilang dengan mencetak hat-trick, sedangkan Lionel Messi tak kalah bersinar dengan menyumbang satu gol dan lima assist dalam satu babak pada lag yang dihelat di Chase Stadium, Minggu (5/5/2024) pagi WIB.

Miami menurunkan para pemain terbaiknya sejak menit awal.

Sergio Busquets menjadi pengatur lini tengah, sedangkan Lionel Messi bersama Luis Suarez dan Robert Taylor menjadi trisula andalan pelatih Tata Martino.

Namun, justru tim tamu yang lebih dulu mencetak gol pada menit ke-30.

Tembakan Wikelman Carmona usai menerima umpan terobosan Emil Forsberg masih membentur tiang, namun Dante Vanzeir menuntaskan bola liar untuk membobol gawang Drake Callender.

Miami lalu bangkit di babak kedua. Matias Rojas yang baru masuk menggantikan David Ochoa sukses mencetak gol di menit ke-48.

Tembakan jarak jauh Rojas usai menerima umpan Messi sukses bersarang telak di sudut kanan gawang New York yang dijaga Carlos Miguel. Skor imbang 1-1.

Dua menit berselang, giliran Messi yang mencatatkan namanya di papan skor.

Rojas merebut bola dari Carmona sehingga berujung serangan balik Miami. Bola diterima Suarez yang lalu meneruskannya pada Messi. La Pulga dengan dingin sukses menaklukkan Miguel. Skor 2-1 untuk Miami.

Kerja sama Messi-Rojas kembali berbuah gol pada menit ke-62. Messi dengan cerdik mengirim umpan terobosan kepada Rojas yang lolos dari jebakan offside. Bebas tak terkawal, gelandang Paraguay itu melepaskan tembakan chip untuk menjebol gawang Miguel.

Suarez tak mau ketinggalan dalam pesta gol Miami.

Pada menit ke-69, ia menuntaskan umpan Messi dengan tembakan first time ke sudut kanan gawang New York. Tak selesai di situ, ia mencetak gol keduanya pada menit ke-68.

Suarez melakukan umpan satu-dua dengan Messi dan diakhiri dengan tembakan jarak dekat yang melewati celah kaki Miguel.

Striker Uruguay itu lalu mengukir hat-trick pada menit ke-81. Lagi-lagi Messi menjadi penyumbang asist untuknya.

Lewat serangan balik, Messi bergerak dari sisi kanan lalu mengirim umpan terobosan diagonal ke kotak penalti.

Suarez menyambut datangnya bola dan dengan satu kontrol, ia kemudian melepaskan tembakan dari sudut sempit untuk kembali membobol New York.

Tim tamu mendapat gol tambahan di injury time. Pelanggaran Marcelo Weigandt terhadap John Tolkin di kotak penalti membuat wasit menunjuk titik putih. Forsberg yang menjadi penendang sukses menaklukkan Callender. Skor 6-2 bertahan hingga usai.

Kemenangan ini membawa Inter Miami nyaman di puncak klasemen Wilayah Timur dengan 24 poin dari 12 laga.

Sementara New York Red Bulls duduk di urutan empat dengan 17 poin dari 11 laga.

--- Guche Montero

Komentar