BOLA Derby della Madonnina: AC Milan Menang Tipis 1-0 atas Inter 24 Nov 2025 14:42
Dengan hasil ini, Milan naik ke posisi dua dengan 25 poin dari 12 laga. Mereka tertinggal dua poin dari AS Roma yang memimpin klasemen.
MILAN, IndonesiaSatu.co-- AC Milan sukses membungkam Inter Milan yang dominan di derby della Madonnina.
Diwarnai penalti gagal Hakan Calhanoglu, Milan menang 1-0 berkat gol tunggal Christian Pulisic pada laga yang berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (24/11/2025) dini hari WIB.
Kedua tim sedang bersaing ketat di papan klasemen, terpisah hanya dua poin satu sama lain.
Inter lebih dulu menebar ancaman pada menit keempat, saat umpan silang Federico Dimarco ditanduk Marcus Thuram. Mike Maignan mampu menepis bola.
Peluang lain buat Inter terjadi pada menit ke-27. Kali ini umpan silang Hakan Calhanoglu disambar Francesco Acerbi dengan kepala dan bola hanya mengenai tiang gawang.
Maignan kembali jadi penyelamat Milan pada menit ke-37. Sepakan voli Lautaro Martinez dihalaunya dan kembali mengenai tiang.
AC Milan menciptakan peluang jelang turun minum. Sepakan melengkung Thuram masih tipis saja di sisi kanan gawang.
Thuram kembali mencoba peruntungannya buat Inter pada menit ke-51. Tembakannya masih mentah.
Meski terus ditekan, Milan malah memimpin pada menit ke-54.
Dari serangan cepat, Pulisic menaklukkan Yann Sommer dengan sepakan ke pojok kiri gawang.
Inter dapat penalti pada menit ke-69 setelah Thuram dilanggar Strahinja Pavlovic.
Hakan Calhanoglu maju sebagai eksekutor, tetapi tembakannya ke kiri digagalkan kiper Maignan.
Inter lanjut menekan. Tembakan Dimarco enam menit berselang masih bisa dihentikan oleh Maignan. Upaya Inter tak membuahkan hasil, kekalahan pun tak terhindarkan hingga laga tuntas.
Dengan hasil ini, Milan naik ke posisi dua dengan 25 poin dari 12 laga. Mereka tertinggal dua poin dari AS Roma yang memimpin klasemen, sementara Inter di peringkat empat dengan 24 poin.
Susunan Pemain:
Inter Milan: Sommer; Akanji, Acerbi, Bastoni; Carlos Augusto, Barella, Calhanoglu (Zieliski 78'), Sucic, Dimarco; Thuram, Lautaro Martinez (Bonny 66').
AC Milan: Maignan; Tomori, Gabbia, Pavlovic; Saelemaekers, Fofana (Ricci 78'), Modric, Rabiot, Bartesaghi; Pulisic (Nkunku 78'), Leao.
--- Guche Montero
Komentar