Breaking News

BOLA Menang Dramatis Lewat Adu Penalti, Madrid Juara Piala Super Spanyol 13 Jan 2020 09:40

Article image
Para pemain Real Madrid berselebraai usai menjuarai Piala Super Spanyol. (Foto: AP Photo)
Lewat drama adu penalti usai bermain imbang 0-0 hingga babak perpanjangan waktu, El Real menang 4-1 atas Atletico dan memastikan gelar juara.

JEDDAH, IndonesiaSatu.co-- Real Madrid sukses merebut trofi Piala Super Spanyol usai menang adu penalti atas Atletico Madrid dalam laga final yang dilangsungkan di King Abdullah Sports City, Jeddah, Senin (13/1/20. 20) dinihari WIB.

Lewat drama adu penalti usai bermain imbang 0-0 hingga babak perpanjangan waktu, El Real menang 4-1 atas Atletico dan memastikan gelar juara.

Dilansir sport.detik.com, kedua tim sama-sama berhasil menciptakan beberapa peluang untuk mencetak gol sejak kick off. Namun tak ada satupun yang bisa menyarangkan bola ke dalam gawang.

Setelah bermain imbang 0-0 selama 90 menit, laga dilanjutkan ke perpanjangan waktu. Namun tetap saja di periode tambahan ini tak ada gol diciptakan.

Madrid kehilangan satu pemain di babak kedua perpanjangan waktu. Federico Valverde dikartu merah wasit akibat tekel yang dia lakukan untuk menghentikan Alvaro Morata yang sudah berlari sendirian menuju gawang.

Meski unggul jumlah pemain, Atletico gagal memanfaatkannya untuk bisa memecah kebuntuan.

Di sisi lain, Madrid berhasil selamat dari beberapa serangan Atletico berkat penampilan gemilang kiper mereka, Thibaut Courtois.

Laga pada akhirnya harus dituntaskan lewat adu penalti. Saat eksekutor-eksekutor Madrid bisa menuntaskan tugasnya dengan sempurna, para penendang Atletico justru banyak yang gagal.

Real Madrid pada akhirnya meraih kemenangan 4-1 lewat adu penalti dan berhak atas piala Super Spanyol tahun ini.

Adu Penalti Real Madrid versus Atletico Madrid

Dani Carvajal (Gol)

Saul Niguez (Gagal/tiang)

Rodrygo (Gol)

Thomas Partey (Gagal/blok)

Luka Modric (Gol)

Kieran Trippier (Gol)

Sergio Ramos (Gol)

--- Guche Montero

Komentar